Mau jadi Blogger Lifestyle? Traveloka Xperience aja dulu

Minggu, Oktober 13, 2019

1 komentar
Hi teman-teman, Hari ini aku mau curhat mengenai pengalaman aku menjadi blogger lifestyle.

Jadi, sebelum terjun ke dunia blogger seperti sekarang, aku sempat mengalami kebingungan tentang niche(kategori) apa yang bagus nantinya untuk blog aku. Jujur, ketika awal memulai ingin memfokuskan diri sebagai food blogger, karena aku senang sekali untuk mencoba berbagai jenis makanan dan tempat makan yang unik serta menarik.


Food atau lifestyle?


Sempat mencoba hingga beberapa bulan, tapi pada bulan kesekian aku mulai menyerah untuk menjadi food blogger. Pasti teman-teman banyak yang bertanya, kok menyerah, bukannya itu impian kamu? Iya, betul banget jadi food blogger salah satu impian aku. Aku tau jalan dan tantangan yang aku hadapi ngga bakal mudah, tapi saat itu, keadaan memaksa untuk aku mundur menekuni food blogger.

Ada 2 alasan dasar sih yang bikin aku mundur jadi food blogger, alasan-alasan ini mungkin juga yang teman-teman alami pertama kali jika ingin menjadi food blogger.

1. Biaya

Ternyata untuk sekali mencoba tempat makan baru dan menu baru pun membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Jadi, aku sempat melihat salah satu feed instagram seorang food blogger yang sedang mereview tempat bersama-sama food blogger lainnya dengan biaya sendiri. Bon yang ditunjukkan bikin sakit kepala karena nominalnya mencapai jutaan. Kebayangkan kalau sendirian yang harus bayar.

2. Tidak ada teman seperjuangan/komunitas

Alasan kedua ini berkaitan banget deh dengan alasan yang aku tulis di nomor satu. Selain tidak bisa share bill, menu yang dipilih jadi terbatas, juga kekurangan sudut pandang ketika sedang mencoba tempat makan baru.

Baca juga Jangan Pernah Meninggalkan Ini Ketika Traveling

Karena 2 alasan itu, aku mulai banting setir dan melirik niche lifestyle. Alasan aku mengambil niche lifestyle, simple aja, aku jadi bisa menulis dengan semua kategori, dan membagikan pengalaman-pengalaman baru tanpa takut terhalang biaya.

Tapi tidak semudah itu Esmeralda, walau aku bilang seperti itu tetap saja ada biaya yang tidak sedikit yang harus aku keluarkan. Untungnya, aku sekarang kenalan dengan Traveloka yang tau banget maunya aku yang ingin ngapain aja dan kemana aja tapi tetap bisa irit.

Seperti teman-teman ketahui, Traveloka menyediakan tiket pesawat, kereta, hotel, bundling hotel plus pesawat, pembayaran tagihan, international data plans, voucher, top-ups hingga produk lainnya. Kini Traveloka menambahkan produk-produk baru yang membantu banget untuk aku dan teman-teman untuk mencoba hal baru tanpa takut terhalang biaya yaitu Traveloka Xperience.




Kalau teman-teman sudah punya aplikasi Traveloka terbaru teman-teman bisa langsung menemukan logo Traveloka Xperience yang membentuk tanda seperti tanda X. Jika teman-teman menekan logo Traveloka Xperience ini, teman-teman akan menemukan berbagai macam produk. Produk yang disediakan pun beragam dan banyak banget seperti attraction, beauty&spa, entertainment, playgrounds, event, tours, movies dan semua kategori yang teman-teman inginkan.




Enaknya dari Traveloka Xperience ini adalah, macam cenayang gitu, bisa tau apa yang sedang diinginkan dan dibutuhkan. Jadi, kalau teman-teman sudah masuk ke aplikasi Traveloka Xperience, Traveloka Xperience akan memberikan informasi tempat trending terbaru, rekomendasi tempat-tempat  yang sesuai dengan kebutuhan teman-teman hingga tempat yang nantinya akan teman-teman kunjungi . 

Jangan lupa baca yang ini juga yaa 3d2n at Chinatown Singapore Part-One

Jika ngga mau ribet dan dana terbatas tapi masih ingin eksis, teman-teman bisa banget untuk memilih aktifitas terdekat yang disediakan oleh Traveloka Xperience dijamin #Xperienceseru teman-teman tidak akan terlupakan.

Oia, tips dari aku untuk menggunakan Traveloka  Xperience ini, teman-teman harus memperhatikan baik-baik produk yang dilabeli ya. Untuk bulan ini, ada 5 produk yang dilabeli deals dan diskon 50% oleh Traveloka Xperience, yaitu attraction, beauty&spa, movies, playgrounds and tours. Jadi teman-teman bisa menyesuaikan budget yang teman-teman miliki dengan Xperience yang teman-teman ingin coba.




Kalau aku, kali ini aku pengen banget mencoba 3 hal yang berbeda yaitu Jouska Talks Jakarta yang diadakan pada tanggal 23 November 2019, SEOcon 2020 Jakarta 26-27 February 2020 oleh Neil Patel, dan The Cat Cabin. Alasannya aku tertarik 3 #Xperienseru ini adalah :

1. Aku ingin banget memperbaiki financial aku, sehingga nanti aku punya asset yang cukup dihari tua nanti. 

2. Saat ini aku sedang belajar mengoptimalkan SEO, sehingga sayang banget jika melewatkan kedatangan Neil Patel.

3. I love Cats! Tapi saat ini belum sanggup untuk komitmen memiliki kucing. Jadi alternatifnya aku berkunjung ke The Cat Cabin. Seru aja gitu main-main sama kucing sambil makan malam hehehe.

Step by Step cara menggunakan Traveloka Xperience

Step by step cara menggunakan Traveloka Xperience kali ini aku share untuk teman-teman yang benar-benar baru pertama kali menggunakan Traveloka Xperience.

1. Masuk ke aplikasi Traveloka





2. Pilih logo Traveloka Xperience


3. Pilih #Xperienceseru apa yang ingin teman-teman lakukan. Berhubung aku ingin mencoba makan di The Cat Cabin yang ada di Jakarta maka aku tekan logo food&drink. 




4. Setelah itu, aku pilih dining experience, dan menekan informasi mengenai The Cat Cabin dan tekan tombol find voucher.

5. Kemudian, aku bisa memilih tanggal kedatangan aku ke The Cat Cabin apakah hari weekday atau weekend. Oia, harga weekday dan weekend berbeda ya, pastikan jangan salah pilih tanggal.


6. Setelah memilih tanggal, teman-teman bisa memilih jumlah voucher yang diinginkan, kemudian melanjutkan mengisi biodata.

7. Setelah mengisi biodata lengkap, scroll hingga kebawah sampai teman-teman menemukan tombol continue untuk melanjutkan pemesanan voucher. Nanti, teman-teman akan diarahkan untuk membayar dengan jenis-jenis pembayaran yang teman-teman miliki (Pay later tidak dapat digunakan untuk voucher ini karena dibawah nominal 50 ribu).



8. Pilih jenis pembayaran yang teman-teman miliki, dan jangan sampai melewati dari batas waktu pembayarannya ya. Jika sudah membayar, teman-teman akan mendapatkan notifikasi dari aplikasi dan notifikasi melalui email. Oia, satu lagi, teman-teman bisa mengecek voucher yang sudah teman-teman beli di My booking yang terletak di footer aplikasi.

Hampir saja terlupa, jika teman-teman ingin melakukan pembatalan, jangan lupa cek term&condition dari voucher Traveloka Xperience yang teman-teman beli ya. Kebetulan untuk The Cat Cabin menyediakan Free Cancelation, sehingga tidak dikenakan biaya jika aku membatalkan voucher karena ada keperluan yang mendesak.

Ok, sekian curhat aku, semoga sharing pengalaman aku kali ini bisa bermanfaat untuk teman-teman. Salam ^^





Read More

Tips Menjaga Kesehatan Rambut Untuk Hijabers

Rabu, Oktober 02, 2019

14 komentar
Hi, teman – teman apa kabarnya? Semoga sehat selalu ya. Kira-kira aku sudah berapa lama ya, ngga bercerita disini? Semoga teman-teman yang masih mau mampir ke blog aku ngga bosan ya ^^.

Jadi, kali ini aku mau bercerita tentang salah satu artis yang baru hijrah dan baru saja menikah pada bulan Agustus lalu. Iya benar sekali! Artis yang aku maksud adalah Cut Ratu Meyriska yang sudah resmi diperistri Oleh Roger Danuarta. Aku senang banget dengan baju pengantin yang dipakai oleh Cut Meyriska, baik itu baju adat Aceh maupun baju pestanya. 



Cut Meyriska yang sudah cantik, jadi makin cantik memakai baju adat Aceh dan baju pengantinnya. Namun, aku sempat penasaran banget loh, Cut Meyriska kan terhitung baru menggunakan hijab, tapi sepertinya tidak ada masalah dengan berhijab dan tetap nyaman selama acara berlangsung (sepengetahuan aku, hijab saat pesta sangat berbeda dengan hijab sehari-hari. Karena hijab pesta sangat rapat agar hiasan kepala tidak bergeser saat diletakkan di atas kepala.)

Kadang terbayang oleh aku, nanti saat menikah, aku sanggup ngga ya memakai hijab yang seperti itu? Karena jujur saja, hijab yang longgar saja masih membuat rambut aku lepek, gatal, dan rontok. Apalagi harus memakai hijab pengantin dari pagi hingga sore hari, bisa-bisa aku selalu meringis karena berusaha menahan gatal dikulit kepala.

Makanya, aku mulai memperhatikan kesehatan rambut, agar rambut aku yang ikal ini tidak lepek, kasar, lembab sehingga nanti aku bisa menggunakan hijab pengantin seperti Cut Ratu Meyriska (Ngarep xD). Kira-kira ini tips singkat yang sedang aku lakukan dan bisa aku bagikan untuk teman-teman.
  1. Sering mengganti dalaman kerudung. Dalaman kerudung merupakan benda pertama yang bersentuhan langsung dengan rambut dan kulit kepala kita. Usahakan untuk selalu mengganti dalaman kerudung kalian minimal 1x sehari ya, hal ini bertujuan bakteri tidak menempel pada dalaman kerudung teman-teman sehingga tidak menimbulkan bau tidak sedap saat teman-teman berkeringat.
  2. Jangan mengikat hijab terlalu rapat. Hijab yang terlalu rapat selain membuat lepek rambut, juga bisa menyebabkan sakit kepala loh. Untuk itu, usahakan memakai hijab tidak terlalu rapat dan disesuaikan dengan kenyamanan teman-teman.
  3. Keramas minimal 1x sehari. Kalau dulu sebelum berhijab, aku cenderung malas untuk melakukan keramas 1x sehari (anaknya hemat air xD). Tapi, sejak berhijab, aku mengusahakan agar keramas 1x sehari. Apalagi, aku sangat cepat berkeringat, makanya penting banget buat aku untuk menjaga kesegaran rambut dengan melakukan keramas setiap hari. Oia, setelah keramas jangan lupa mengeringkan rambut dengan benar ya. Tujuannya agar rambut tidak lembab, sehingga tidak menyebabkan bau dan gatal.
Berhubung aku jadi sering keramas, aku butuh banget shampoo yang ngga bikin rambut kering. Lucky me! Ketemu dengan Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool. Berbeda dengan shampoo yang pernah aku pakai, Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool memiliki keharuman bunga Kasturi. Selain memiliki keharuman bunga Kasturi, Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool juga mengandung kesegaran menthol, sehingga memberikan sensasi sejuk dingin seketika, ketika dipakai sehabis keramas. Biar teman-teman ngga keliru membeli, berikut ini tampilan dari Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool:




Selain Rejoice 3in1 Perfect Cool Shampoo, Rejoice juga mengeluarkan variant lain yaitu Rejoice 3in1 Perfect Perfume Shampoo dan Rejoice 3in1 Perfect Conditioning. Kelebihan dari Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Perfume adalah selain memberikan keharuman bunga Kasturi, Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Perfume memiliki kesegaran menawan parfum mawar dan memberikan sensasi keharuman yang tahan lama. Sedangkan untuk Rejoice 3in1 Perfect Conditioning, merupakan conditioner yang cocok untuk semua tipe rambut dan memiliki kesegaran menthol. Sehingga, setelah pemakaian akan merasakan sensasi dingin lebih lama.

Pengalaman menggunakan Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool


Bisa dibilang aku kepincut Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool karena wanginya yang harum dan sensasi dinginnya yang terasa banget. Saat aku coba, yang pertama kali aku harapkan adalah wanginya yang tahan lama (karena kondisi rambut aku yang mudah lepek karena aku mudah berkeringat) ternyata aku mendapatkan lebih.

Jadi, saat itu aku keramas seperti biasa pada pagi hari menggunakan Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool. Setelah selesai keramas, selain keharuman bunga Kasturi, rambut lembut yang mudah diatur, aku merasakan kesegaran menthol yang tahan lama.



















Sempat banget underestimate, paling kesegaran mentholnya bakalan cepat hilang kalau sudah siang (FYI, ruang kerja aku di lantai 3 yang kebetulan banget hanya menyediakan tangga, dan akhir-akhir ini aku sering mondar-mandir ke berbagai divisi sehingga makin mempermudah aku untuk cepat berkeringat). Tapi, aku salah banget! Ternyata sampai malam aku masih merasakan keharuman bunga kasturi dan kesegaran menthol dari Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool, Keren banget ya!

Berhubung aku jadi rajin keramas dengan menggunakan Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool ini, jadi aku harus tau berapa harganya, dimana aku bisa beli dan ukuran berapa saja yang tersedia. Ternyata harga dari Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool dan Perfect Perfume ramah dikantong, yaitu Rp. 23.900 untuk ukuran 170 ml, sedangkan untuk contioner yaitu Rp.23.900 untuk ukuran 170 ml.

Buat teman-teman yang penasaran untuk mencoba Rejoice 3in1 Shampoo Perfect Cool ini, teman-teman bisa mendapatkan di retail (tradisional dan minimarket), drugstore, dan e-commerce seperti :

Lazada: https://bit.ly/2lQWrku, 
Blibli: https://bit.ly/2kjLiYP, 
Shopee: https://bit.ly/2mkLsjr, 
Tokopedia: https://bit.ly/2lWIm56. 

Oia, untuk informasi lebih lengkap, temn-teman juga bisa follow akun instagram Rejoice.id dan akun fanpage Facebook Rejoice Indonesia.

Sekian cerita pengalaman aku kali ini, jangan sampai karena rambut lepek dan gatal-gatal menghalangi mimpi dan harapan teman-teman ya. Semoga bermanfaat ^^




Read More
Copyright © Hana No Yuri. Blog Design by SkyandStars.co